Headline

Wisatawan Kian Antusias Kunjungi Kota Gurindam Tanjungpinang

TANJUNGPINANG – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tanjungpinang, Muhammad Nazri berharap, para wisatawan mancanegara yang sudah berkunjung bisa menjadikan Kota Tanjungpinang sebagai destinasi unggulan tak terlupakan.

Kota Tanjungpinang merupakan kota yang sarat akan sejarah, budaya, dan adat istiadat Melayu. Ibu kota Provinsi Kepulauan Riau ini terkenal dengan sebutan “Kota Gurindam Dua Belas”, karena di Pulau Penyengat bersemayam Raja Ali Haji yang termasyur dengan karya sastranya “Gurindam Dua Belas.

Hal itu disampaikannya dengan harapan agar wisatawan dapat merasa nyaman dan betah selama berada di Kota Gurindam sehingga ingin kembali lagi datang.

“Pemko mengucapkan terimakasih atas kunjungannya ke Tanjungpinang. Mudah-mudahan selama menikmati liburan di kota ini menjadi pengalaman tak terlupakan bagi para wisman,” ucap Nazri, Senin (1/1/2024).

Nazri juga mengajak wisatawan untuk menjadikan Tanjungpinang sebagai destinasi liburan berkala. Karena Kota Tanjungpinang memiliki banyak potensi wisata yang menarik untuk dikunjungi, mulai dari wisata alam, wisata sejarah, hingga wisata kuliner.

“Mari kembali ke Tanjungpinang, jelajahi pesona wisatanya, merasakan kelezatan kulinernya, dan temukan oleh-oleh istimewa untuk dibawa pulang,” ajak Nazri.

Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang mengunjungi Kota Tanjungpinang selama bulan September 2023 mengalami peningkatan yang signifikan, negara tetangga Singapura berada di peringkat pertama, sementara China dan India berada di peringkat tiga dan empat.

Data resmi yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tanjungpinang menunjukkan bahwa pada bulan tersebut, tercatat sebanyak 4.827 kunjungan, mengalami kenaikan sebesar 14,33 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Sebagai informasi, dari data pintu Imigrasi, jumlah kunjungan wisman ke Kota Tanjungpinang dari Januari-November 2023 mencapai 46.638 kunjungan. Angka ini meningkat dari tahun 2022 yang hanya 20.083 orang.

Sementara, jumlah kunjungan wisatawan domestik (dalam negeri) tercatat dari Januari-November 2023 mencapai 105.515 kunjungan.

(Dia)

 

admin

Leave a Comment

Recent Posts

Serka Maraluat Hasibuan Dampingi Kades Payamaram salurkan BLT ke 48 KPM

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serka Maraluat Hasibuan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mendampingi… Read More

2 hari ago

Korps Wanita TNI AL Lanal Ranai Juara II Geopark Marathon 2024

NATUNA - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Ranai ikut berpartisipasi dalam acara Natuna Geopark Marathon… Read More

2 hari ago

Serda Saiful Bahri Melayat Warga Binaannya Yang Meninggal Dunia

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serda Saiful Bahri melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan melayat… Read More

4 hari ago

Serma Suriyatno Ikut Melepas Calon Jemaah Haji Kecamatan Palmatak

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serma Suriyatnk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri undangan… Read More

6 hari ago

Sertu M Hadi Hadiri Undangan Rembuk Stunting di Desa Teluk Sunting

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Sertu M Hadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri… Read More

1 minggu ago

Gerindra-Demokrat Jajaki Kerjasama Pilkada Anambas

Anambas, Gurindam.id - Pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Kepulauan Anambas melakukan safari politik dengan DPC… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.