Headline

Cen Sui Lan Bakal Wujudkan Potensi Mangrove Sebala, Desa Terkenal Kepiting Rajungan

NATUNA– Anggota Komisi V DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kepulauan Riau (Kepri), Cen Sui Lan akan membangun desa wisata mangrove di Kampung Sebala, Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Anggota DPRD Kepri, Hadi Candra ketika menghadiri acara buka bersama di Masjid Baitunnur, Sebala, Minggu (26/3/2023).

Hadi memaparkan, keingin Cen Sui Lan mengembangkan wisata mangrove di Kampung Sebala karena kampung ini dinilai memiliki kualitas mangrove yang cukup bagus.

Apalagi menurut Hadi Candra, Sebala juga merupakan kampung penghasil makanan laut yang beragam mulai dari kepiting, udang, ikan juga kerang.

“Jadi kalau kita sejalankan dengan pengembangan desa wisata mangrove tentunya akan menjadi kolaborasi yang cukup lengkap yang mampu menjadi peluang usaha bagi masyarakat sekitar dengan membuka rumah makan hasil laut dengan cara tradisional,” ucap Hadi Candra.

Selain dinilai mampu menjadi peluang usaha bagi masyarakat, kehadiran wisata mangrove Kampung Sebala diharapkan dapat menambah pendapatan desa.

“Kita doakan saja program ini dapat berjalan dengan baik serta memberikan banyak manfaat,” harapnya.

Sementara, Kepala Desa Batu Gajah, Kurniawan Sindro Utomo menyambut baik program pengembangan desa wisata mangrove Kampung Sebala melalui dana aspirasi anggota DPR RI, Cen Sui Lan.

“Ini kesempatan langka dengan peluang yang begitu besar, tentunya harus kita maksimalkan,” ucap Kades yang akrab disapa Kur ini.

Ia berharap, dengan program pengembangan desa wisata mangrove di Kampung Sebala tentunya dapat memberikan perubahan yang signifikan bagi kesejahteraan masyarakat sekitar.

Mangrove di Kampung Sebala, Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna.

Nelayan Kepiting Ini Merasakan Manfaat Mangrove

Sebagaimana diketahui selain potensi magrove desa Sebala juga mempunyai usaha home industri berupa pengolahan Kepiting Rajungan di Kampung Sebala, Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur.

Saparudin, sedang duduk menunggu nelayan kepiting ketika sekitar belasan anak muda menyusuri pesisir pantai yang berlumpur setinggi paha orang dewasa. Di kejauhan ia memandang serius tanpa ekspresi. Hari masih pagi namun cuaca sangat terik.

Saparudin pemilik home industri pengolahan kepiting, desa batu gajah, Setiap hari dia datang ke dermaga menunggu nelayan kepiting membawa hasil tangkapan. Kondisi mangrove yang cukup lebat di kawasan itu menjadi ekosistem yang bagus untuk kepiting.

Industri rumahan yang menampung hasil tangkapan nelayan tangkap kepiting Kampung Sebala ini berdiri sejak 2017 lalu.

Saparudin mengatakan olahan kepiting rajungan akan dikirim ke luar Natuna seperti Batam, Medan, Jakarta hingga Lampung.

“Kita kirim itu dagingnya, kepiting kita rebus dulu lalu kita pisahkan daging dari cangkangnya kemudian kita beku lalu kita kirim ke luar Natuna,” ungkap Sapar.

Menurut Sapar, sebagian besar nelayan di desa tersebut menggantungkan hidup sebagai nelayan kepiting sehingga keberadaan mangrove yang subur bisa menjadi ekosistem yang baik untuk kepiting.

“Kalau di sekitar mangrove itu kebanyakan kepiting besar, kalau agak keluar ke laut tangkapan nelayan biasanya kepiting rajungan yang lebih kecil,” katanya.

Sapar mengaku para nelayan mengambil kepiting rajungan di area dimana pohon pohon bakau tumbuh disanalah habitat rajungan berkembang biak, dia menambahkan dari home industri miliknya ia mampu meraih omset hingga jutaan rupiah perbulannya.

“Alhamdulillah dari hasil industri ini sangat membantu perekonomian saya dan masyarakat setempat,” ujarnya.

(Rk)

 

 

 

admin

Leave a Comment

Recent Posts

Koptu Isnaeni Kunjungi Kediaman Masyarakat Binaannya di Desa Matak

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Koptu Isnaeni Effendi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mengunjungi… Read More

2 hari ago

Serka Maraluat Hasibuan Dampingi Kades Payamaram salurkan BLT ke 48 KPM

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serka Maraluat Hasibuan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mendampingi… Read More

4 hari ago

Korps Wanita TNI AL Lanal Ranai Juara II Geopark Marathon 2024

NATUNA - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Ranai ikut berpartisipasi dalam acara Natuna Geopark Marathon… Read More

5 hari ago

Serda Saiful Bahri Melayat Warga Binaannya Yang Meninggal Dunia

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serda Saiful Bahri melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan melayat… Read More

1 minggu ago

Serma Suriyatno Ikut Melepas Calon Jemaah Haji Kecamatan Palmatak

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serma Suriyatnk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri undangan… Read More

1 minggu ago

Sertu M Hadi Hadiri Undangan Rembuk Stunting di Desa Teluk Sunting

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Sertu M Hadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.