PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Gelombang Kurang Bersahabat, KM. Bukit Raya Tetap Layani Rute Pelayaran Masyarakat

Mencerdaskan & Memuliakan - Maret 6, 2023
Gelombang Kurang Bersahabat, KM. Bukit Raya Tetap Layani Rute Pelayaran Masyarakat
 - (Gelombang Kurang Bersahabat, KM. Bukit Raya Tetap Layani Rute Pelayaran Masyarakat)
RajaBackLink.com
Editor Redaksi

ANAMBAS -Dengan kondisi gelombang yang kurang bersahabat seperti saat ini, kapal KM. Bukit Raya tetap melayani rute penumpang dari Pelabuhan Kijang menuju Pelabuhan Tarempa, Minggu (05/03/2023).

Meskipun saat ini kondisi gelombang berada dalam kategoei tinggi mencapai 4 hingga 6 Meter, masyarakat banyak beralih menggunakan KM. Bukit Raya.

Hal tersebut dibuktikan dengan ramainya masyarakat yang turun dari Pelabuhan Kijang menuju Pelabuhan Tarempa.

“Untuk jumlah penumpang kali ini, penumpang turun sebanyak 630 orang, dan masih ada penumpang lanjutan sebanyak 433 orang,” tutur Kapten Kapal KM. Bukit Raya, Heri Sasongko, saat ditemui Awak media.

Dikesempatan yang sama, Heri menyebutkan, bahwa Kapal KM. Bukit Raya mengalami keterlambatan jadwal ketika berlayar dari Pelabuhan Kijang menuju Pelabuhan Tarempa.

“Karena faktor cuaca, kita berangkat dari Pelabuhan Kijang pukul 17.00 WIB dan tiba di Pelabuhan Letung pukul 12.00 WIB, kemudian tiba di Pelabuhan Tarempa pukul 17.00 WIB, yang mana keterlambatan kita itu sekitar 7 jam dari jadwal yang ditentukan,” jelasnya.

Selain faktor cuaca, kendala yang menyebabkan terlambatnya KM. Bukit Raya juga diakibatkan oleh salah satu mesin kapal yang mengalami kerusakan ditengah perjalanan, sehingga terpaksa kecepatan kapal dikurangi dan hanya berlayar dengan kecepatan 7 hingga 8 Knot.

“Ada salah satu mesin, yaitu motor induk kiri, silinder nomor 4 mengalami kebocoran, sehingga menyebabkan mesin tersebut menjadi panas dan kita hanya menggunakan satu mesin saja ketika berlayar menuju Pelabuhan Letung,” tutur Heri.

Namun begitu, Heri mengaku saat ini kedua mesin sudah bisa dioperasikan secara normal dan telah dilakukan perbaikan terhadap mesin yang sempat mengalami kerusakan tersebut.

“Tadi sudah dilakukan perbaikan selama kurang lebih 2 jam, dan kedua mesin sudah bisa dioperasikan secara normal dari Pelabuhan Letung menuju Pelabuhan Tarempa,” pungkasnya. (FR)

Baca Juga  HIPMI Kepri Promosikan Produk UMKM di Dubai Ekspo 2020

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

137467
Users Last 30 days : 2956
Users This Month : 2551
Views This Year : 25774
Who's Online : 0
Your IP Address : 18.188.40.207
Server Time : 2024-04-26
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya