PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Sebuah Rumah Kebun di Desa Tarempa Barat Daya Hangus Dilahap Api

Mencerdaskan & Memuliakan - Januari 31, 2023
Sebuah Rumah Kebun di Desa Tarempa Barat Daya Hangus Dilahap Api
 - (Sebuah Rumah Kebun di Desa Tarempa Barat Daya Hangus Dilahap Api)
RajaBackLink.com
Editor Redaksi

ANAMBAS -Sebuah rumah kebun yang berada di Dusun Terap, Desa Tarempa Barat Daya, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas hangus terbakar dilahap api, pada Selasa (31/01/2023) sekitar pukul 00.30 WIB dini hari.

Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Syafrudin Semidang Sakti melalui Kapolsek Siantan, IPTU Gunawan Husein menjelaskan, kebakaran tersebut diakibatkan oleh konsleting arus listrik yang terjadi pada rumah kebun itu.

“Kebakaran diduga akibat konsleting listrik, dan rumah tersebut merupakan pondok persinggahan bagi warga ketika berkebun, dan kondisinya ketika terjadi kebakaran dalam kondisi kosong,” jelas Gunawan, saat dikonfirmasi oleh Awak media melalui telepon.

Lanjut Gunawan, karena letak rumah berada agak jauh dari perumahan warga, bangunan tersebut pun habis terbakar dengan hanya menyisakan abu, ditambah lagi bahan rumah yang terbakar berbahan dasar kayu.

“Beruntungnya rumah itu berada agak jauh dari pemukiman warga, sehingga tidak merembet ke rumah-rumah yang lain, dan kondisi rumah yang terbakar itu pun sudah habis semua,” sebutnya.

Dikesempatan yang sama, Ia juga berpesan kepada masyarakat agar selalu memastikan kondisi listrik berada pada keadaan non aktif sebelum meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Hal tersebut guna mencegah adanya kejadian serupa khususnya di Kecamatan Siantan.

“Kita himbau kepada masyarakat agar memastikan keadaan rumah dalam kondisi listrik dan kompor mati sebelum meninggalkan rumah, serta mengabari tetangga sekitar apabila ingin berpergian keluar kota, supaya hal seperti ini tak kembali terjadi,” pesan Gunawan.

Ia juga menuturkan, untungnya dari kejadian tersebut tidak ada menimbulkan korban jiwa, hanya kerugian materil yang diakibatkan oleh terbakarnya satu unit rumah. (FR)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Baca Juga  Mari Sukseskan Pilkada Anambas 2020, Damai dan Tertib
Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

136874
Users Last 30 days : 2827
Users This Month : 1958
Views This Year : 24908
Who's Online : 0
Your IP Address : 198.251.84.7
Server Time : 2024-04-20
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya