ANAMBAS – Upacara HUT Satuan Pengamanan ke-42 tahun 2023 mengusung tema “Sinergitas Satpam dan Polri, Peduli untuk sesama” dilaksanakan di halaman Mapolres Kepualauan Anambas pada Senin (30/1/2023) pagi.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kamenag Kepulauan Anambas Dr. H. Erizal, Kasat Binmas, Kabag SDM, Kasatresnarkoba, Kasat Intelkam, Kasat Tahti. Upacara tersebut diikuti oleh 1 Pleton Satuan Pengamanan dan sejumlah personel Polres Kepulauan Anambas.
Dalam upacara tersebut, Wakapolres Kepulauan Anambas, Kompol Ramses Marpaung dalam sambutannya membaca amanat dari Bapak Kapolri yang menyampaikan, upacara ini merupakan puncak peringatan Hut ke- 42 Satpam dimana sebelumnya telah dilakukan beberapa rangkaian kegiatan seperti tabur bunga, pemutaran film edukasi penyalahgunaan Narkoba di bioskop seluruh Indonesia, lomba gerak jalan, bhakti sosial dan berbagai kegiatan lainnya.
“Terciptanya situasi Kambtibmas yang kondusif merupakan salah satu prasyarat dalam terselenggaranya proses pembangunan nasional guna mewujudkan cita-cita bangsa indonesia,” ujarnya.
Masih kata Ramses, pembentukan Satpam ini juga didasari pada penelitian dan studi banding tentang “Security Guards” di berbagai negara serta keberhasilan penjagaan kemananan partikelir (swasta) seperti penjaga rumah, penjaga perkantoran, penjaga perusahaan, dan pengawas dalam menjaga keamanan setiap wilayahnya
“Kehadiran Satpam juga merupakan kepanjangan tangan Polri yang bertugas menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya secara swakarsa guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban,” sambung Ramses.
Dikesempatan yang sama, Ia berharap kepada para Satpam untuk tetap menjalankan tugas dengan baik dan mengutamakan etika selama menjalankan tugasnya.
“Rekan-rekan Satpam juga harus senantiasa berpegang teguh nilai norma, dan etika yang baik pada pelaksanaan tugas. Tanamakan bahwa fungsi Kepolisian terbatas non yustisill yang diberikan kepada rekan-rekan Satpam merupakan sebuah kehormatan yang harus selalu dijaga karena kehadiran Satpam juga merupakan representasi kehadiran Polri dilapangan,” harapnya. (Red)