PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Stasiun Bakamla Natuna Sosialisasikan Pengaduan Keamanan dan Keselamatan Laut

Mencerdaskan & Memuliakan - September 16, 2022
Stasiun Bakamla Natuna Sosialisasikan Pengaduan Keamanan dan Keselamatan Laut
Humas Bakamla RI - (Gurindam.id)
RajaBackLink.com

NATUNA– Stasiun Bakamla Natuna melaksanakan sosialisasi kontak pengaduan pelayanan publik Bakamla kepada puluhan nelayan natuna di Pelabuhan Pering Natuna, Kemarin.

Kepala Stasiun Bakamla Natuna Mayor Bakamla Mukhlis, S.St.Pi membuka secara resmi kegiatan tersebut. Dikatakanya, sesuai dengan UU No. 32 Tahun 2014 tentang Kelautan, Bakamla berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat pesisir, khususnya nelayan tentang pentingnya keamanan dan keselamatan di laut.

Terlebih, apabila mendapati kejadian yang mencurigakan ataupun kecelakaan laut. Nelayan dapat menginformasikan kepada Bakamla melalui kontak pelayanan yang tersedia di Bakamla.

Hadir Komandan KN Marore-322 Letkol Bakamla Yuli Eko P, ikut serta memberikan pemahaman betapa pentingnya keselamatan laut dan alur penyampaian informasi pengaduan kejadian di laut kepada Bakamla.

Tak ketinggalan, kegiatan juga diisi dengan tanya jawab serta sharing informasi. Terdapat beberapa poin keinginan nelayan terhadap Bakamla, diantaranya pertama, nelayan ingin ada jalur komunikasi di laut untuk mempermudah nelayan melaporkan kejadian secara langsung kepada unsur Patroli di laut. Kedua, nelayan mengiginkan ada unsur patroli yg berada tetap di Natuna untuk lebih cepat aksi menuju lokasi kejadian apabila ada laporan dari Nelayan. Ketiga, nelayan juga menginginkan kehadiran unsur patroli Bakamla dan pengamanan terhadap nelayan seperti negara malaysia agar mereka merasakan perlindungan dari unsur patroli yang ada. Keempat, nelayan berharap kepada Bakamla agar bisa mewujudkan Keamanan terhadap nelayan Natuna yang melaut di laut.

“Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan dampak yang signifikan dalam membangun kesadaran nelayan dalam memberikan informasi tentang keamanan dan keselamatan di laut kepada Bakamla,” ujar Mayor Bakamla Mukhlis disela-sela kegiatan. (Hms)

 

Baca Juga  Mengawali Dinas Di Kota Sabang Danguskamla Koarmada I Kunjungi Walikota
Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

136795
Users Last 30 days : 2977
Users This Month : 1879
Views This Year : 24813
Who's Online : 0
Your IP Address : 198.251.84.7
Server Time : 2024-04-18
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya