ANAMBAS

Anak-Anak Ramaikan Jalan Santai Dan Senam Bersama Dalam Hari Olahraga Nasional

ANAMBAS -Dalam rangka Hari Olahraga Nasional ke-39 di Kabupaten Kepulauan Anambas, Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Anambas menggelar jalan santai dan senam bersama, Sabtu (10/09/2022) di Lapangan Sulaiman Abdullah, Kelurahan Tarempa.

Kepala Disdikpora Anambas, Tony Karnain menyebutkan, kegiatan jalan santai dan senam bersama sudah lama tidak digelar, sehingga dalam kesempatan ini, pihaknya mengajak seluruh anak-anak hingga masyarakat sekitar untuk berpartisipasi dalam kegiatan.

“Kegiatan seperti ini sudah lama tidak dilaksanakan, karena 2 tahun lalu kita dilanda pandemi Covid-19, sehingga di hari ini lah kesempatan kita untuk kembali mempererat hubungan silaturahmi, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa,” sebutnya.

Dalam kegiatan tersebut, Ia melibatkan kurang lebih 1.000 anak-anak yang terdiri dari PAUD, SD, SMP, hingga SMA yang ada di Kecamatan Siantan.

“Untuk jumlah anak-anak di Anambas ada sekitar 5.050 anak, dan yang kita libatkan dalam kegiatan ini ada kurang lebih 1.000 anak dari sekolah-sekolah yang ada di Kecamatan Siantan,” tutur Tony.

Tony menjelaskan, dengan adanya kegiatan ini, selain mempererat tali silaturahmi antar sekolah bagi anak-anak, juga sebagai pendidikan karakter anak dan pembelajaran kepada anak-anak.

“Jadi tak hanya bersilaturahmi mereka, tetapi juga mendidik karakter anak-anak itu sendiri, mulai dari melatih bersosialisasi serta melatih menghargai antar sesama,” jelasnya.

Dikesempatan yang sama, Tony juga berharap agar kegiatan ini bisa terus dilaksanakan dan mendapat dukungan dari Pemerintah Daerah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Anambas, Abdul Haris, Sekretaris Daerah Anambas, Sahtiar, Asisten III Sekretariat Daerah Anambas, Andi Agrial, Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Syafrudin Semidang Sakti, Komandan Lanal Tarempa, Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf, Danramil 02 Tarempa, Kapten (Inf) Inman Manurung, Perwakilan Cabjari Natuna di Tarempa, Alvin Dwi Nanda, serta Lurah Tarempa, Syamsyir. (FR)

fajar

Leave a Comment

Recent Posts

Koptu Isnaeni Kunjungi Kediaman Masyarakat Binaannya di Desa Matak

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Koptu Isnaeni Effendi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mengunjungi… Read More

3 hari ago

Serka Maraluat Hasibuan Dampingi Kades Payamaram salurkan BLT ke 48 KPM

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serka Maraluat Hasibuan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mendampingi… Read More

5 hari ago

Korps Wanita TNI AL Lanal Ranai Juara II Geopark Marathon 2024

NATUNA - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Ranai ikut berpartisipasi dalam acara Natuna Geopark Marathon… Read More

6 hari ago

Serda Saiful Bahri Melayat Warga Binaannya Yang Meninggal Dunia

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serda Saiful Bahri melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan melayat… Read More

1 minggu ago

Serma Suriyatno Ikut Melepas Calon Jemaah Haji Kecamatan Palmatak

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Serma Suriyatnk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri undangan… Read More

1 minggu ago

Sertu M Hadi Hadiri Undangan Rembuk Stunting di Desa Teluk Sunting

Anambas, Gurindam.id – Babinsa Koramil 07/Palmatak, Sertu M Hadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.