PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Spotdirga Mabesau Lirik Potensi Dirgantara di Natuna

Mencerdaskan & Memuliakan - Juli 29, 2022
Spotdirga Mabesau Lirik Potensi Dirgantara di Natuna
Paban III/Tahwildirga Spotdirga Kolonel Pnb Nurtantio Affan, beserta tim di Ruang Rapat Mako Lanud Raden Sadjad, Kamis (28/7/2022). - (Mencerdaskan & Memuliakan)
RajaBackLink.com

GURINDAM.ID- Sebagai bentuk pembinaan potensi kedirgantaraan (Binpotdirga) secara terarah di satuan jajaran TNI Angkatan Udara, Staf Pembinaan Potensi Dirgantara (Spotdirga) Markas Besar TNI Angkatan Udara melaksanakan Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) serta Komponen Cadangan (Komcad) Potdirga kepada personel Lanud RSA.

Dalam kunjungan Tim Mabes AU ke Natuna, Komandan Lanud Raden Sadjad Kolonel Pnb Jajang Setiawan, paparkan Potensi Natuna dihadapan Paban III/Tahwildirga Spotdirga Kolonel Pnb Nurtantio Affan, beserta tim di Ruang Rapat Mako Lanud Raden Sadjad, Kamis (28/7/2022).

Danlanud RSA juga menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merespon dari permintaan pemerintah daerah Natuna untuk meningkatkan olahraga dirgantara di Lanud Raden Sadjad.

“Lanud Raden Sadjad terus mendukung kegiatan potdirga ini untuk menarik animo masyarakat dalam kecintaan terhadap olahraga dirgantara,” ujarnya.

Ia berharap sosialisasi wasev dan komcad serta survei lokasi untuk paralayang di Natuna ini dapat berjalan aman dan lancar serta kedepannya bisa menyaring bibit-bibit atlet paralayang di wilayah Kabupaten Natuna.

Dalam kesempatan tersebut, sebelum membacakan sambutan Asisten Potensi Dirgantara Kasau (Aspotdirga Kasau) Marsda TNI Bowo Budiarto, Kolonel Pnb Nurtantio Affan, selaku Ketua tim sosialisasi, menyampaikan, selain melaksanakan sosialisasi wasev dan komcad potdirga, tim juga melakukan pengembangan olahraga dirgantara yaitu paralayang.

Aspotdirga Kasau mengatakan, Pelaksanaan sosialisasi dan wasev potdirga merupakan salah satu program kerja spotdirga tahun 2022.

Lebih lanjut dibacakan oleh Ketua tim, Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pencerahan tentang binpotdirga ini dan diharapkan dapat diaplikasikan di Lanud Raden Sadjad serta untuk mengetahui sejauh mana kegiatan binpotdirga serta apa saja kendalanya dan solusinya, sehingga nantinya potdirga di Lanud Raden Sadjad dapat berjalan secara optimal.

Baca Juga  Kapolres Natuna: Laporkan Kalau Ada Oknum Polisi Terlibat Narkoba

“Tentunya perlu ada koordinasi kerjasama kepada pemerintah daerah, instansi terkait dan masyarakat,” ujar Marsda TNI Bowo Budiarto.

Aspotdirga Kasau juga menjelaskan terukurnya keberhasilan dalam pelaksanaan binpotdirga atau tugas teritorial matra udara dan wilayah pembinaan Lanud Raden Sadjad.

Dalam paparanya diantaranya Terwujudnya animo dan kecintaan masyarakat terhadap TNI Angkatan Udara, kemudian terwujudnya kemanunggalan TNI AU dengan masyarakat, terwujudnya koordinasi dan kerjasama yang baik kepada aparat teritorial setempat serta terwujudnya pelaksanaan binpotdirga di Lanud Raden Sadjad dan wilayah binaannya.

(Dia)

Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

137668
Users Last 30 days : 2752
Users This Month : 34
Views This Year : 26086
Who's Online : 1
Your IP Address : 198.251.84.7
Server Time : 2024-05-01
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya