PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Terimakasih Peresiden Joko Widodo Natuna Punya Pos Lintas Batas Negara

Mencerdaskan & Memuliakan - Desember 28, 2020
Terimakasih Peresiden Joko Widodo Natuna Punya Pos Lintas Batas Negara
 - (Mencerdaskan & Memuliakan)
RajaBackLink.com

GURINDAM.ID – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kempupera) memulai pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Serasan di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau.

Pembangunan PLBN diproyeksikan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di wilayah perbatasan atau 3T (terdepan, terluar dan tertinggal) sekaligus melaksanakan amanat Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan 11 Pos Lintas Batas Negara Terpadu dan Sarana Prasarana Penunjang di Kawasan Perbatasan.

Menpupera Basuki Hadimuljono mengatakan, pembangunan kawasan perbatasan merupakan instruksi Presiden Joko Widodo untuk mendukung kegiatan sosial-ekonomi masyarakat sebagai beranda terdepan Indonesia.

Pengembangan PLBN, lanjut Basuki, tidak hanya menjadi kebanggaan Indonesia sebagai bangsa, tetapi yang terpenting PLBN berperan sebagai pertahanan keamanan dan pusat pertumbuhan ekonomi baru di wilayah perbatasan Indonesia.

“Pembangunan PLBN bukan saja sebagai gerbang masuk, tapi menjadi embrio pusat pertumbuhan ekonomi wilayah yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat perbatasan,” kata Basuki dalam keterangan resminya, Senin (28/12/2020).

Berdasarkan data Kempupera, PLBN Terpadu Serasan merupakan PLBN dengan kategori Laut, sehingga hanya dapat diakses melalui jalur perairan. Setiap minggunya, jumlah pelintas PLBN Serasan diperkirakan mencapai 30 orang.

Meski begitu, PLBN Terpadu Serasan memiliki nilai strategis sebagai beranda terdepan Indonesia karena berbatasan langsung dengan Vietnam dan Kamboja di sebelah utara, Singapura dan Malaysia di bagian barat dan timur.

Rampung 2022

Konstruksi PLBN Terpadu Serasan mulai dikerjakan Kempupera melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Provinsi Kepulauan Riau, Direktorat Jenderal Cipta Karya sejak 5 November 2020 dan ditargetkan rampung 27 Februari 2022.

Kempupera saat ini tengah melaksanakan pekerjaan persiapan dan mobilisasi alat serta material antara lain tiang pancang, pasir, batu split, besi cor, dan alat batching plant dengan progres fisik MYC 3,45% atau 81,26% untuk TA 2020.

Baca Juga  Viral Kisah Suster Mia, Terjebak Reruntuhan Rumah Sakit saat Berusaha Selamatkan Bayi

Untuk meningkatkan kualitas layanan PLBN, Kempupera juga membangun berbagai fasilitas seperti gudang barang, gudang transit, mess dan wisma pegawai, kantor administrasi, tower air, tempat cuci mobil, 4 rumah dinas, pos jaga, power house, tempat pengelolaan sampah, rumah pompa air, dan bangunan penunjang lainnya.

Adapun total nilai kontrak pembangunan PLBN Serasan sebesar Rp 133,1 miliar yang bersumber dari APBN tahun 2020-2021 (MYC).

Ke depan, pembangunan kawasan perbatasan PLBN Terpadu Serasan tidak hanya bangunan pos lintas batas, tapi juga Kantor Syahbandar untuk mendukung pengawasan transportasi laut. PLBN Serasan berjarak sekitar 536,61 Km dari Pelabuhan Sri Bintan Pura, Kota Tanjung Pinang.

Pengembangan PLBN merupakan wujud nyata membangun Indonesia dari pinggiran dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Untuk itu, pembangunan infrastruktur tidak hanya terkonsentrasi di Pulau Jawa atau kota-kota besar, melainkan juga di kawasan perbatasan maupun di pulau-pulau terdepan Nusantara termasuk di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.

Sementara, Muktaruddin (59) Warga Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna sambut gembira warga Serasan sangat senang berkah dari perhatian Pemerintah Pusat kepada Natuna.

Pembangunan Pos Lintas Batas Negara bisa menjadi solusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat perbatasan karena pembangunan Pos Lintas Batas Negara memang dimaksudkan kebermanfaatannya agar dapat mewujudkan peningkatkan perekonomian daerah perbatasan, membuat persaingan harga yang lebih kompetitif.

“Alhamdulilah, Terimakasih Pak Presiden Joko Widodo, kita saksikan bersama di Kecamatan Serasan kini mulai dalam proses pengerjaan Proyek, kami yakin dengan terbangunnya Pos Lintas Batas Negara ini akan mempermudah masyarakat menjalin perdagangan ke dua belah negara, itu artinya putaran ekonomi semakin baik,” ujarnya. (Udn)

Sumber: BeritaSatu.com

Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

105707
Users Last 30 days : 2296
Users This Month : 2207
Views This Year : 15750
Who's Online : 0
Your IP Address : 216.73.158.160
Server Time : 2023-05-29
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya