PT.GURINDAM MEDIA KEPRI- Mencerdaskan & Memuliakan

Hari Pertama Masuk Kantor Pegawai Kota Batam Dicolok Hidung Tes Antigen

Mencerdaskan & Memuliakan - Mei 17, 2021
Hari Pertama Masuk Kantor Pegawai Kota Batam Dicolok Hidung Tes Antigen
Pegawai di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Batam menjalani tes antigen dengan dicolok hidung mengunakan alat tes - (Mencerdaskan & Memuliakan)
RajaBackLink.com
Editor admin

GURINDAM.ID- Pegawai di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Batam menjalani tes antigen dengan dicolok hidung mengunakan alat tes di hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Senin (17/5/2021). Hal tersebut sebagai antisipasi penyebaran Covid-19.

Jenis tes ini menggunakan sampel lendir pernapasan yang diambil dengan teknik swab, mirip pada tes PCR (polymeras chain reaction).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, mengatakan bahwa pencegahan penyebaran Covid-19 di lingkungan Pemko Batam tersebut perlu dilakukan mengingat selama Lebaran pegawai banyak bertemu dengan sanak saudara masing-masing.

“Memang tak ada halal bihalal, tapi kita lebih ke arah pencegahan mengingat pegawai bakal kembali melayani masyarakat luas,” ujar Sekda saat meninjau tes antigen bagi pegawai di Dataran Engku Putri, Batam center.

Untuk kali ini, tes dilakukan untuk pegawai yang berkantor di Kantor Wali Kota Batam dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Batam. Ia berharap dengan langkah antisipasi tersebut mampu menghalau penyebaran Covid-19.

“Jangan sampai libur Lebaran membuat kasus Covid-19 di Batam justru meledak,” katanya.

Sesuai data, hingga 16 Mei 2021, jumlah pasien yang dirawat sebanyak 578 pasien. Ia meminta seluruh pegawai dan masyarakat Batam agar makin disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk meminimalisir risiko terjangkit Covid-19.

“Semoga yang sakit segera sembuh, dan yang sehat makin disiplin menjaga diri dan orang sekitar,” katanya.

Adapun langkah dalam menjaga diri dari Covid-19 tersebut, kata dia, dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas atau 5M. Hal ini juga terus digalakkan agar masyarakat tidak lengah.

“Mari bersama melawan Covid-19. Pak Wali dan Pak Wakil (Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad) terus melakukan penanganan Covid-19 agar ekonomi Batam kembali pulih,” ujarnya. (Mcb/hms)

Baca Juga  Pimpin Pemakaman Pasien Covid-19, Kabagops Polres Natuna, Hendrianto: Udah Dua Orang Meningal Dunia
Click Bener Subscribe youtube Gurindam.id

Tinggalkan Komentar

LIKE FANPAGE

Our Visitor

137307
Users Last 30 days : 3039
Users This Month : 2391
Views This Year : 25515
Who's Online : 0
Your IP Address : 3.144.189.177
Server Time : 2024-04-23
Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya