Anambas Meraih Kabupaten Layak Anak 2025 Kategori Pratama

Gurindam.id, Anambas– Kabupaten Kepulauan Anambas kembali mencatat prestasi di tingkat nasional dengan meraih penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Kategori Pratama tahun 2025.

Penghargaan tersebut diumumkan dalam acara penganugerahan Kabupaten/Kota Layak Anak yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) Republik Indonesia, Jumat (8/8/2025) di Jakarta. Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, diwakili oleh Asisten II, Odi Karyadi, hadir untuk menerima langsung penghargaan tersebut.

Bupati Aneng mengapresiasi capaian ini dan menegaskan bahwa penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh elemen masyarakat, perangkat daerah, dan pihak terkait lainnya.

“Penghargaan ini menjadi kebanggaan sekaligus motivasi bagi kita semua untuk terus berupaya meningkatkan status ini ke tingkat yang lebih baik di masa mendatang,” ujar Aneng.

Ia menekankan pentingnya komitmen bersama dalam memenuhi hak-hak anak dan memberikan perlindungan optimal di Kabupaten Kepulauan Anambas. Menurutnya, setiap anak berhak hidup, tumbuh, dan berkembang di lingkungan yang ramah anak dengan dukungan sarana dan prasarana yang memadai.

“Kami ingin memastikan anak-anak Anambas tumbuh dalam lingkungan yang sehat, aman, dan terlindungi dari berbagai persoalan yang dapat menghambat perkembangan emosional maupun fisik mereka,” tambahnya.

Bupati Aneng juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersinergi dalam menjaga masa depan generasi penerus.

“Keberhasilan mewujudkan Kabupaten Layak Anak bukan hanya tanggung jawab pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama. Mari kita jaga masa depan generasi yang unggul. Semoga pada 2030 Indonesia telah menjadi negara layak anak secara keseluruhan, dan anak-anak kita siap menjadi bagian dari generasi emas yang membawa kemajuan bangsa,” tegasnya.

Penghargaan Kabupaten Layak Anak diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada pemerintah daerah yang berkomitmen menjalankan kebijakan, program, dan kegiatan secara terintegrasi dan berkelanjutan untuk memastikan terpenuhinya hak-hak anak di wilayahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *