Rektor Uniba Kukuhkan Prof Soerya Respationo Guru Besar Ilmu Hukum Tata Negara

pengukuhan Prof. DR H.M Soerya Respationo sebagai Guru Besar Ilmu Hukum/ Hukum Tata Negara
pengukuhan Prof. DR H.M Soerya Respationo sebagai Guru Besar Ilmu Hukum/ Hukum Tata Negara

BATAM– Universitas Batam (Uniba) merayakan momen penting dalam dunia akademis dengan pengukuhan Prof. DR H.M Soerya Respationo sebagai Guru Besar Ilmu Hukum/ Hukum Tata Negara.

Prosesi pengukuhan dilaksanakan oleh Rektor Uniba, Prof. Indrayani, SE.,MM.,Ph.D saat Sidang Senat Terbuka di Gedung Graha Bintang Uniba, Kota Batam, Sabtu, (23/12).

Prof Indrayani menyampaikan selamat kepada Soerya Respationo. Sebagai guru besar yang dukukuhkan dan dapat keyakinan bahwa kehadiran beliau akan membawa kemajuan bagi kampus.

“Selamat kepada Prof DR Soerya Respationo, SH, MH, MM. Kami berencana membuka program S3 untuk hukum, mengikuti kontribusi Pak Soerya,” ucapnya.

Sementara, Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, menyampaikan selamat atas pengukuhan Prof. Soerya Respationo, yang telah mengemban sebagai guru besar Uniba yang bisa menjadi aspirasi semua pihak.

“Terus belajar, semoga apa yang dicapai beliau menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujar Ansar Ahmad.

Dirjen DIKTI Prof Ir Nizam M Sc DIC Ph D juga menambahkan, guru besar merupakan puncak dari pencapaian karir seorang dosen hasil dari Tri Darma pendidikan, meneliti dan mengabdi ke masyarakat selama belasan tahun hingga puluhan tahun yang berpuncak pada jabatan tertinggi sebagai seorang akademisi yaitu seorang guru besar.

“Karenanya setiap pengukuhan guru besar suatu kebanggaan bagi setiap perguruan tinggi dan menjadi kebahagian dari setiap keluarga. Sebagai guru besar tentu telah melewati berbagai rintangan di akademisi menjalankan Tri Darma tetapi tidak berarti berhenti sebagai akademisi dan melaksanakan Tri Darma,” tambahnya.

Masih katanya, sebagai guru besar tentu tugas dan tanggungjawab semakin besar pula sesuai dengan jabatannya. Sebagai guru besar harus punya ia juga berpesan untuk membimbing dan mengasuh para juniornya untuk bisa berkarir dan berkarya seperti Prof Soerya Respationo.

“Untuk pencapaian tersebut saya mengucapkan selamat semoga dengan pengukuhan jabatan tertinggi tersebut Prof Soerya produktif dalam karya Tri Darma pendidikan tinggi. Memajukan Uniba dan mengembangkan ilmu hukum tata negara Indonesia serta seperti yang disampaikan pak Gubenur Kepri tadi semakin bisa turut serta dalam membangun Kepri yang kita cintai bersama,” ucap Prof Nizam.

Sementara dalam orasi ilmiahnya, Prof. Soerya Respationo menyampaikan pemikirannya tentang harmonisasi kebijakan dan praktik tata kelola. Fokus utamanya adalah membangun sinergi antara pemerintahan kota Batam dan Badan Pengusahaan (BP) Batam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *